Cari Blog Ini

Jumat, 04 Desember 2009

GPS Yang Cerdas


Kita mungkin tidak dapat ingat seluruh jalan yang ada di kota Jakarta. Seperti yang kita ketahui, jalan di kota Jakarta sangat banyak. Setiap rute jalan pasti mengarah ke tempat yang berbeda. Apabila kita seorang turis asing, mungkin kita akan membawa sebuah kamus tebal yang berisi info jalan-jalan di kota Jakarta.

Nah, Mio Technology membuat sebuah GPS yang berguna untuk membantu kita agar kita mengetahui setiap jalan di suatu kota. Produk keluaran Mio tersebut adalah Moov S500 dan S550. Alat tersebut menggunakan teknologi touch-screen, sehingga lebih familiar dengan tangan kita. Selain itu, produk ini juga dilengkapi dengan software yang inovatif. Perangkat ini juga memiliki teknologi voice recognition, sehingga pengguna tidak perlu melihat perangkat ini terus menerus.

Selain dapat menunjukkan arah jalan, alat ini juga mampu merekam detail perjalanan dan lokasi. Alat ini juga memiliki kartu memori, sehingga pengguna dapat mengisi data di dalamnya, seperti lagu dan sebagainya. Akan tetapi, perangkat ini masih memiliki kelemahan, yaitu masih adanya error dalam mengenali lingkungan sekitar.

Kesimpulannya, alat ini merupakan suatu inovasi yang berguna untuk membantu pengguna dalam mengenali peta suatu kota. Meskipun memiliki berbagai kelemahan, namun perangkat ini masih memiliki kelebihan yang patut dilirik oleh pasar. Pihak developer seharusnya mencoba untuk memperbaiki kelemahan tersebut, agar produknya dapat bersaing dengan produk lain.

Sumber: http://tekno.kompas.com/read/xml/2009/12/04/08454552/pemandu.jalan.yang.makin.cerdas

Friendster Akan Dijual



Apakah kalian masih ingat Friendster? Ya, info kali ini akan membahas mengenai Friendster. Dikabarkan bahwa Friendster, situs jejaring sosial pertama sebelum Facebook, akan segera dijual kepada perusahaan Asia. Hal ini disebabkan karena mayoritas penduduk Asia masih menggunakan Friendster sebagai media komunikasi di jejaring sosial. Perusahaan Asia itu dikabarkan akan membeli Friendster seharga USD 100 juta...! Penjualan tersebut akan rampung pada akhir Desember 2009. Sebelumnya, Google pernah menawari Friendster sebesar USD 30 juta. Namun tawaran tersebut ditolak oleh Friendster. Facebook pun ternyata berminat ingin membeli Friendster. Namun, minat tersebut ditolak karena alasan kompetisi.

Wah, tampaknya saat ini sedang marak bisnis jejaring sosial... Banyak developer berlomba-lomba untuk membuat suatu situs jejaring sosial. Setelah situs tersebut terkenal, maka situs tersebut dapat dijual dengan harga yang mahal kepada pihak lain. Hal tersebut memacu para developer untuk menciptakan jejaring sosial yang inovatif, unggul, dan kreatif.

Sumber: http://www.detikinet.com/read/2009/12/04/092059/1253861/398/friendster-dikabarkan-jadi-dijual?topnews